icon

LensaDaily.com

Kategori Berita

Cabang Berita

Pilih Tema:

Tag: sertijab


Sertijab PJU dan Kapolres, Kapoldasu: Wajah Baru, Semangat Baru untuk Pengabdian Terbaik

LensaDaily - Polda Sumatera Utara menggelar upacara serah terima jabatan Pejabat Utama dan Kapolres Jajaran Polda Sumut yang dipimpin langsung oleh Kapolda Sumut di Lapangan Ks. Tubun, Mapolda Sumut, Senin (24/3/25).Dalam sambutannya, Kapolda Sumut menyampaikan bahwa proses serah terima jabatan ini merupakan bagian dari dinamika organisasi Polri dalam rangka penyegaran dan peningkatan kinerja.“Acara ini menandakan adanya semangat baru di wilayah Polda Sumatera Utara. Rotasi ini bukan sekadar pergantian jabatan, tetapi memberikan kesempatan bagi personel untuk mengembangkan pengalaman, wawasan, serta karier di tempat baru,” ujar Kapolda Sumut.Kapolda Sumut juga mengapresiasi dedikasi dan kontribusi yang telah diberikan oleh para pejabat lama yaitu 3 Pejabat Utama dan 7 Kapolres jajaran Polda Sumut yang akan bertugas di luar Polda Sumut. Ia berharap di tempat dinas yang baru, mereka dapat terus menginspirasi dengan profesionalisme yang telah terbina selama ini.“Pengorbanan, dedikasi serta kontribusi saudara-saudara sangatlah berharga bagi kelanjutan tugas di masa yang akan datang. Semoga di tempat baru, saudara selalu diberikan kesehatan dan kelancaran serta yang paling penting tetap menginspirasi semua orang dalam menjalankan tugas,” ungkapnya.Dalam kesempatan tersebut, Kapolda Sumut juga mengucapkan selamat datang kepada 20 pejabat baru yang telah dilantik. Ia menekankan pentingnya inovasi dan semangat baru dalam meningkatkan kualitas pelayanan, penegakan hukum, serta pengayoman kepada masyarakat di Sumatera Utara.“Saya yakin dengan pengalaman dan kompetensi yang dimiliki, saudara-saudara mampu membawa inovasi dan semangat baru untuk meningkatkan kualitas pelayanan, penegakan hukum serta pengayoman kepada masyarakat,” tegas Kapolda Sumut.Tak lupa, Kapolda Sumut juga menyampaikan apresiasi kepada para Ibu Bhayangkari yang telah mendukung suami-suami mereka dalam menjalankan tugas.Acara ditutup dengan pemberian ucapan selamat kepada para pejabat baru dan pelepasan kepada pejabat lama yang akan bertugas di tempat baru.(Medan)

24 Maret 2025

Lapas Kelas IIA Labuhan Ruku Gelar Sertijab Kalapas Baru

LensaDaily - Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Labuhan Ruku menggelar acara serah terima jabatan (Sertijab) dan pisah sambut Kalapas. Sertijab ini, berlangsung di Lapangan Lapas dan dihadiri oleh seluruh petugas serta Dharma wanita Lapas Labuhan Ruku, Sabtu (25/01/2025).Kalapas Kelas I Medan Herry Suhasmin Bc.IP., S.H., M.H mewakili Kakanwil Direktorat Jenderal Pemasyarakatanan, hadir secara virtual pada kegiatan Sertijab dan Pisah Sambut Kalapas Labuhan Ruku.Sertijab tersebut diawali dengan menyanyikan lagu Kebangsaan Indonesia Raya dan menyaksikan video selayang pandang Kalapas lama dan video profile Kalapas baru. Kemudian dilanjutkan dengan proses penandatanganan berita acara serah terima jabatan.Penandatanganan berita acara ini menjadi tanda bagi Kalapas lama, Alexander Lisman Putra, secara resmi telah menyerahkan jabatannya kepada Kalapas yang baru, Soetopo Berutu. Penyerahan jabatan ini disaksikan langsung oleh Kalapas Kelas I Medan Herry Suhasmin, yang memastikan bahwa seluruh proses berjalan dengan tertib dan sesuai prosedur. Dalam sambutannya, Alexa menyampaikan ucapan terima kasih yang mendalam atas dukungan seluruh jajaran Lapas Kelas IIA Labuhan Ruku selama masa kepemimpinannya. Ia juga mengucapkan selamat bertugas kepada Soetopo Berutu dan berharap agar kepemimpinan yang baru dapat membawa perubahan positif bagi Lapas Labuhan Ruku. "Saya mengucapkan terimakasih kepada seluruh pegawai Lapas Kelas IIA Labuhan Ruku atas kerjasama yang baik selama ini. Kita yakin, dibawah kepemimpinan bapak Soetopo Berutu nantinya akan membawa perubahan positif bagi Lapas," kata Alexa.Sementara itu, Kalapas Labuhan Ruku yang baru Soetopo Berutu menyampaikan komitmennya untuk melanjutkan program-program yang telah berjalan serta terus meningkatkan kualitas pelayanan dan pembinaan di Lapas. "Mari kita bersama-sama berkomitmen melanjutkan program yang telah berjalan selama ini, sehingga kualitas pelayanan dan pembinaan di Lapas meningkat," kata Soetopo.Dalam sambutannya, Kalapas I Medan Herry Suhasmin menyampaikan penghargaan kepada kedua pejabat tersebut. Ia mengucapkan selamat kepada Alexander Lisman Putra yang akan menjabat sebagai Kalapas Kelas IIA Bangkinang, dan kepada Soetopo Berutu sebagai Kalapas Kelas IIA Labuhan Ruku yang baru. Selain itu, Herry Suhasmin juga menekankan pentingnya sinergitas antara Lapas dan pemerintah daerah serta Aparat Penegak Hukum (APH), guna mendukung lancarnya tugas Lapas ke depan.“Selamat bertugas di tempat yang baru untuk Pak Alexa dan selamat mengemban tugas sebagai Kalapas Labuhan Ruku yang baru Pak Soetopo Berutu, segera lakukan konsolidasi dengan jajaran dan perkuat sinergitas dengan para pemangku kepentingan,” kata Herry.(Batu Bara)

26 Januari 2025